Pantau Langsung Kegiatan Patroli, IPDA Niko Suryaman Sampaikan Pesan Kamtibmas Kepada Pengguna Jasa Penerbangan

    Pantau Langsung Kegiatan Patroli, IPDA Niko Suryaman  Sampaikan Pesan Kamtibmas Kepada Pengguna Jasa Penerbangan

    TANGERANG - Polsubsektor Terminal 1 Polresta Bandara Soekarno-Hatta (Soetta) mengimbau para pengguna jasa penerbangan untuk berhati-hati terhadap orang yang baru dikenal.

    Pesan itu disampaikan oleh Kapolsubsektor Terminal 1 Ipda Niko Suryawan saat memantau langsung kegiatan patroli yang dilaksanakan personelnya pada Minggu (16/6) pagi.

    "Diimbau untuk selalu berhati-hati terhadap orang yang baru dikenal, dan jangan mudah percaya terhadap orang yang menawarkan harga tiket murah, " imbau Niko.

    Selain itu, Niko juga berpesan kepada pengguna jasa penerbangan agar melaporkan ke petugas kepolisian segala bentuk tindakan yang menyebabkan gangguan kamtibmas.

    "Kami juga berpesan agar menjaga barang bawaannya masing-masing dan jangan sampai ditinggal saat berpindah tempat, untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan, " katanya.

    Niko menambahkan, patroli dan penyampaian imbauan kamtibmas itu merupakan kegiatan rutin yang ditingkatkan (KRYD) untuk menciptakan rasa aman dan nyaman masyarakat.

    Terakhir, Niko pun mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama menjadikan Bandara Soetta sebagai rumah bersama yang aman dan nyaman, serta damai.

    "Situasi kamtibmas hingga saat ini berlangsung kondusif. Arus penumpang pesawat dan kendaraan di Terminal 1 Bandara Soetta juga terpantau ramai lancar, " tandas Niko.

    Sementara, Putri (23) salah satu pengguna jasa penerbangan yang menyaksikan patroli tersebut mengapresiasi petugas kepolisian.

    Menurut mahasiswi pada salah satu perguruan tinggi swasta di Jakarta itu, imbauan kamtibmas dari pihak kepolisian tersebut sangat bermanfaat.

    "Terima kasih, saya merasa aman dan nyaman di Terminal 1 Bandara Soetta, " kata wanita yang mengaku hendak ke Jambi dan sedang menunggu jadwal keberangkatan pesawat tersebut. (Hms/Hadi)

    patroli ipda niko suryaman pesan kamtibmas pengguna jasa penerbanagn
    Sopiyan Hadi

    Sopiyan Hadi

    Artikel Sebelumnya

    Cegah Kejahatan Malam Polsek Curug Lakukan...

    Artikel Berikutnya

    Kegiatan Cooling System Oleh Bhabinkamtibmas...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Jelang Putusan Mahkamah Konstitusi, Babinsa Pos Ramil Tingginambut Sosialisasikan Pesan Kedamaian
    Jalin Keakraban, Babinsa Koramil 1710-02/Timika Laksanakan Komsos Dengan Petani Di Wilayah Binaan
    Tingkatkan Iman dan Taqwa, Polresta Bandara Soetta Gelar Pengajian Kamis Baroqah
    Hendri Kampai: Yang Dibutuhkan Rakyat Pengobatan Gratis, Bukan Sekadar MCU – Setelah MCU, Lalu Apa?

    Ikuti Kami