Jum'at Curhat, Kapolresta Bandara Soetta Dihujani Aspirasi Oleh Para Wartawan dari Media Elektronik,Cetak dan Online

    Jum'at Curhat, Kapolresta Bandara Soetta Dihujani Aspirasi Oleh Para Wartawan dari Media Elektronik,Cetak dan Online

    TANGERANG - Kapolresta Bandara Soekarno-Hatta (Soetta) Kombes Pol Roberto Pasaribu dihujani berbagai aspirasi terkait pelayanan kepolisian oleh para wartawan dari media elektronik, cetak, maupun online.

    Hal tersebut terungkap pada kegiatan bertajuk "Jumat Curhat" yang dipimpin langsung oleh Kapolresta serta dihadiri oleh puluhan wartawan di Mapolresta Bandara Soetta, Tangerang, Kamis (11/7) siang.

    Pada kegiatan itu, para awak media terlihat silih berganti menyampaikan berbagai aspirasi salah satunya terkait langkah-langkah kepolisian dalam mewujudkan kamtibmas kondusif di Bandara internasional tersebut.

    Selain itu, ada juga yang memaparkan aspirasinya terkait pelayanan apa saja yang telah diberikan oleh Polresta yang dinahkodai Roberto Pasaribu tersebut kepada masyarakat atau pengguna jasa penerbangan.

    Kapolresta menjelaskan, untuk mempermudah pelayanan kepada masyarakat pihaknya selama ini telah menyediakan hotline 110 atau nomor Whatshapp Polresta Bandara Soekarno-Hatta 08119909110.

    Selain itu, pihaknya juga telah membuat terobosan baru yakni jemput bola untuk  mempermudah pelayanan kepada masyarakat melalui program sentra pelayanan kepolisian terpadu (SPKT) booth secara mobile.

    Menurut Roberto, pada program itu masyarakat bisa memperoleh pelayanan pembuatan laporan kehilangan dokumen, laporan tindak pidana, konsultasi hukum, pembuatan SKCK serta pelayanan kesehatan gratis. 

    "Kami berharap melalui program kami tersebut dapat membantu masyarakat, " ujar Roberto saat merespons aspirasi yang disampaikan oleh salah satu kontributor TV nasional di lokasi kegiatan.

    Roberto menambahkan, terkait upaya menjaga situasi kamtibmas pihaknya bersama stakeholder senantiasa bersinergi dalam melaksanakan setiap kegiatan seperti melaksanakan patroli gabungan TNI-Polri, Avsec dan Security.

    Menurut Roberto, patroli gabungan yang menyasar area Terminal 1, 2, 3, Cargo, Soewarna serta Perimeter Utara dan Selatan itu dilaksanakan secara berkelanjutan, baik siang dan malam hari, untuk mengantisipasi gangguan kamtibmas agar masyarakat nyaman. 

    Sementara pada jam-jam lalu lintas padat, kata Roberto, Polresta Bandara Soetta menempatkan personelnya untuk mengatur arus lalu lintas guna mengantisipasi kemacetan dan kecelakaan lalu lintas terutama pada lokasi rawan kecelakaan.

    "Pagi hari di pukul 05.00 WIB dan lanjut sore hari pukul 16.00 WIB, anggota sudah digelar untuk menjaga kelancaran dan ketertiban di area keberangkatan terminal penumpang, dan juga menempatkan personel Unit Patroli Presisi di pos area Perimeter Utara dan Selatan Bandara Soetta secara mobile, hal itu untuk meminimalisir terjadinya gangguan kantibmas, " terang Roberto.

    Lebih jauh, Roberto menambahkan bahwa saat ini pihaknya juga telah menyediakan fasilitas kesehatan yakni Klinik Pratama Polresta Bandara Soetta yang bisa dimanfaatkan masyarakat untuk berobat maupun cek kesehatan.

    Terakhir, alumnus Akademi Kepolisian tahun 2000 tersebut menegaskan bahwa kegiatan Jumat Curhat yang digelar rutin oleh pihaknya tersebut merupakan implementasi dari arahan dan atensi Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Karyoto.

    "Arahan Bapak Kapolda Metro Jaya Irjen Karyoto, agar kegiatan kemasyarakatan dalam pelayanan kepolisian dan komunikasi interaksi ke masyarakat agar terus dilaksanakan, " pungkas Roberto didampingi wakilnya AKBP Ronald Sipayung dan para pejabat utama Polresta Bandara Soetta.


    *Respons Awak Media*

    Rusdi, selaku koordinator wartawan Bandara Soetta mengatakan bahwa dirinya sangat mendukung seluruh kegiatan Polresta Bandara Soetta seperti Jum'at Curhat yang dia nilai menjadi ajang keterbukaan informasi terkait pelayanan kepolisian.

    "Semoga Polresta Bandara Soetta dapat terus meningkatkan pelayanan terhadap masyarakat serta dapat dirasakan kehadirannya oleh masyarakat di Bandara Soetta, " kata Rusdi.   
     
    Sementara, Ayu Cipta selaku perwakilan wartawan dari media nasional mengapresiasi pihak kepolisian. Dia menilai, Polresta Bandara Soetta selama ini telah berhasil menciptakan suasana kamtibmas yang kondusif dan dapat dirasakan langsung oleh masyarakat.

    "Kami berharap tetap terjalin kerja sama yang baik antara stakeholder di Bandara Soekarno-Hatta, " kata Ayu pada kegiatan yang juga turut dihadiri oleh Wakapolresta AKBP Ronald Sipayung dan para pejabat utama tersebut. (Hms/Hadi)

    jum'at curhat kapolresta bandara soetta apirasi wartawan elektronik cetak online
    Sopiyan Hadi

    Sopiyan Hadi

    Artikel Sebelumnya

    Jelang Pilkada Serentak Polsek Legok, Polres...

    Artikel Berikutnya

    Wow keren..!!!  Lulusan SMK Insan Madani...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Polsek Kelapa Dua Ajak Tokoh Agama Jaga Kondusifitas Kamtibmas Menjelang Pilkada 2024

    Ikuti Kami